|
Minggu, 10 Juni 2018 (Markus 3:20-35)Khotbah Katolik Minggu, 10 Juni 2018 - Markus 3:20-35 - BcO Flp. 1:1-11 - Hari Minggu Biasa X (H). E KemSyahHari Minggu Biasa X (H). E KemSyah. BcE Kej. 3:9-15; Mzm. 130:1-2,3-4ab,4c-6,7-8; 2Kor. 4:13 - 5:1; Markus 3:20-35. O AllTuh. BcO Flp. 1:1-11. KFS O IbdSore I HR Markus 3:20-35 Yesus dan Beelzebul 3:20 Kemudian Yesus masuk ke sebuah rumah. Maka datanglah orang banyak berkerumun pula, sehingga makanpun mereka tidak dapat. 3:21 Waktu kaum keluarga-Nya mendengar hal itu, mereka datang hendak mengambil Dia, sebab kata mereka Ia tidak waras lagi. 3:22 Dan ahli-ahli Taurat yang datang dari Yerusalem berkata: "Ia kerasukan Beelzebul," dan: "Dengan penghulu setan Ia mengusir setan." 3:23 Yesus memanggil mereka, lalu berkata kepada mereka dalam perumpamaan: "Bagaimana Iblis dapat mengusir Iblis? 3:24 Kalau suatu kerajaan terpecah-pecah, kerajaan itu tidak dapat bertahan, 3:25 dan jika suatu rumah tangga terpecah-pecah, rumah tangga itu tidak dapat bertahan. 3:26 Demikianlah juga kalau Iblis berontak melawan dirinya sendiri dan kalau ia terbagi-bagi, ia tidak dapat bertahan, melainkan sudahlah tiba kesudahannya. 3:27 Tetapi tidak seorangpun dapat memasuki rumah seorang yang kuat untuk merampas harta bendanya apabila tidak diikatnya dahulu orang kuat itu. Sesudah itu barulah dapat ia merampok rumah itu. 3:28 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya semua dosa dan hujat anak-anak manusia akan diampuni, ya, semua hujat yang mereka ucapkan. 3:29 Tetapi apabila seorang menghujat Roh Kudus, ia tidak mendapat ampun selama-lamanya, melainkan bersalah karena berbuat dosa kekal." 3:30 Ia berkata demikian karena mereka katakan bahwa Ia kerasukan roh jahat. Yesus dan sanak saudara-Nya 3:31 Lalu datanglah ibu dan saudara-saudara Yesus. Sementara mereka berdiri di luar, mereka menyuruh orang memanggil Dia. 3:32 Ada orang banyak duduk mengelilingi Dia, mereka berkata kepada-Nya: "Lihat, ibu dan saudara-saudara-Mu ada di luar, dan berusaha menemui Engkau." 3:33 Jawab Yesus kepada mereka: "Siapa ibu-Ku dan siapa saudara-saudara-Ku?" 3:34 Ia melihat kepada orang-orang yang duduk di sekeliling-Nya itu dan berkata: "Ini ibu-Ku dan saudara-saudara-Ku! 3:35 Barangsiapa melakukan kehendak Allah, dialah saudara-Ku laki-laki, dialah saudara-Ku perempuan, dialah ibu-Ku." Penjelasan: * Perhatian dari Kaum Keluarga Kristen dan Berbagai Tuduhan dari Musuh-musuh-Nya (3:20b-35). Ayat-ayat ini menunjukkan sikap dari keluarga dan musuh-musuh Yesus terhadap diri-Nya. Kedua kelompok ini keliru memahami Dia sehingga mengakibatkan kaum keluarga-Nya secara berlebihan mencemaskan kesehatan-Nya, sedangkan para musuh-Nya melemparkan berbagai tuduhan kejam terhadap diri-Nya. * Mrk 3:21 - Kaum keluarga-Nya // mengambil Kaum keluarga-Nya. Konotasi normal dari ungkapan Yunani, hoi par' autou. Rupanya ada berita sampai pada ibu dam saudara-saudara Yesus di Nazaret tentang kegiatan-Nya yang, tidak habis-habis. Mereka bermaksud ialah mengambil Kristus dan membawa-Nya dengan paksa, karena mereka pikir Dia sudah terlalu lelah dan terganggu jiwa-Nya. * Mrk 3:22 - ahli-ahli Taurat ... dari Yerusalem // Beelzebul // penghulu setan Ketika sanak keluarga itu tiba di Kapernaum, mereka menjumpai Tuhan sedang terlibat perdebatan dengan ahli-ahli Taurat ... dari Yerusalem. Perdebatan itu disebabkan oleh tuduhan berulang-ulang oleh para ahli Taurat (bentuk waktu imperfect Yunani, elegon) bahwa Yesus bersekutu dengan kekuatan Iblis. Beelzebul. Sumber dan anti dari istilah ini tidak pasti, tetapi jelas yang dimaksud di sini adalah penghulu setan. Tuduhan mereka ialah bahwa Kristus memperoleh kuasa dari Iblis sendiri dan dengan cara itu Dia mengusir setan. * Mrk 3:23 - memanggil Yesus mengambil inisiatif dan memanggil para penuduh-Nya untuk datang bertemu Dia muka dengan muka. Logika yang dipakai Yesus untuk menangkal pandangan para penuduh tersebut tidak terjawab: Jika diakui bahwa roh-roh jahat itu adalah hamba-hamba Iblis, maka tidak logis untuk beranggapan bahwa Iblis mengusir hamba-hambanya sendiri. Alasan ini diulangi kembali oleh Tuhan dalam 3:24-27, dan mendukungnya dengan serangkaian ilustrasi. * Mrk 3:27 - Orang yang kuat // rumah // merampas harta bendanya Orang yang kuat dimaksudkan untuk menggambarkan Iblis. Mengusir setan berarti memasuki rumah setan itu dan merampas harta bendanya. Kristus sebetulnya mengemukakan bahwa diri-Nya justru sedang bertempur melawan Iblis, bukan bersekutu dengannya. * Mrk 3:29 - Menghujat Roh Kudus // tidak // mendapat ampun. Bersalah // dosa kekal Menghujat Roh Kudus ialah tindakan mengumpat, mencaci-maki, mengatakan hal-hal yang jahat tentang Roh. Untuk dosa-dosa semacam ini selamanya tidak akan mendapat ampun. Bersalah. Terjemahan yang lain ialah terbelenggu. Semua naskah yang lebih baik menyebut dosa kekal dam bukan hukuman kekal. * Mrk 3:30 - Karena mereka katakan Karena mereka katakan. Semua pernyataan dari para ahli Taurat itu harus dianggap sebagai mengungkapkan sifat dari dosa kekal ini. Mereka menjelaskan mukjizat pengusiran setan yang dilakukan Kristus sebagai yang dilaksanakan dengan kuasa roh jahat, padahal sesungguhnya dilaksanakan dengan kuasa Roh Kudus. Sekalipun demikian, Kita tidak boleh menafsirkan nas ini sebagai mengajarkan bahwa dengan menyatakan sesuatu yang menentang Roh saja sudah berarti melakukan dosa yang tidak dapat diampuni, karena hal itu bertentangan dengan ajaran Alkitab bahwa setiap dosa dapat diampuni apabila orang bertobat. Hakikat dari "dosa kekal" ialah sikap hati yang melandasi suatu tindakan. Dipandang dari segi Alkitab secara keseluruhan, sikap semacam itu hanya bisa merupakan keadaan pikiran yang tetap tidak mau bertobat dan terus bersikukuh menolak tawaran Roh Kudus. * Mrk 3:31 - ibu dan saudara-saudara Yesus // memanggil Dia // Saudara-saudara Sementara Yesus terlibat dalam perdebatan dengan para ahli Taurat, ibu dan saudara-saudara Yesus datang dan memanggil Dia. Rupanya mereka telah berjalan dari Nazaret untuk membawa-Nya pulang agar memperoleh istirahat dan kesembuhan yang mereka kira diperlukan oleh-Nya (bdg. 3:20, 21). Saudara-saudara. Lihat tafsiran atas 6:3. Kristus Menggunakan peristiwa ini sebagai kesempatan untuk menunjukkan pentingnya memiliki hubungan rohani dengan diri-Nya. * Mrk 3:35 - kehendak Allah, Masuk keluarga Allah dimungkinkan dengan melaksanakan kehendak Allah, dan ketaatan semacam itu diawali dengan mendengar, mempercayai dan mengikuti Anak Allah. Label: Markus 3:20-35
Daftar Label dari Kategori Khotbah Katolik 2018 Lukas 12:8-12(1) Lukas 13:1-9(1) Lukas 18:1-8(1) Lukas 1:57-66(1) Lukas 21:25-28(1) Lukas 21:34-36(1) Lukas 2:41-51(1) Lukas 8:4-15(1) Markus 10:13-16(1) Markus 10:35-45(1) Markus 10:46-52(1) Markus 11:27-33(1) Markus 12:28-34(1) Markus 14:12-16(1) Markus 3:20-35(1) Markus 4:26-34(1) Markus 5:21-43(1) Markus 6:1-6(1) Markus 6:30-34(1) Markus 7:1-8,14-15, 21-23(1) Markus 7:31-37(1) Markus 8:27-35(1) Markus 9:30-37(1) Matius 12:14-21(1) Matius 23:1-12(1) Matius 28:16-20(1) Matius 9:14-17(1) Yohanes 17:11b-19(1) Yohanes 19:25-27(1) Yohanes 1:47-51(1) Yohanes 6:60-69(1) Pembuatan Tata Ibadah: Pembuatan Tata Ibadah Katolik, Lagu Perkawinan Katolik, Kalender Liturgi Katolik 2016, Khotbah Katolik 2016, | Nama-Nama Bayi Katolik Terlengkap Orang Kudus Katolik Dirayakan Desember Santo-Santa 13 Desember - Santa Lusia (Perawan dan Martir), Santa Odilia atau Ottilia (Pengaku Iman) MAZMUR TANGGAPAN & BAIT PENGANTAR INJIL - PASKAH - KENAIKAN - PENTAKOSTA - BIASA NEXT: Khotbah Katolik - Sabtu, 16 Juni 2018 - Matius 5:33-37 BcO Flp. 4:10-23 - Hari Biasa PREV: Khotbah Katolik Sabtu, 9 Juni 2018 - Lukas 2:41-51 - BcO Gal. 5:25 - 6:18 - Pw Hati Tersuci SP Maria (P) All Garis Besar 18 Maret 2024 Yesus membuka pintu Allah - Paus Benediktus XVI 18 Maret 2024 Puasa mengangkat pikiran kepada Allah - St. Fransiskus dari Sales Kamis, 28 Maret 2024 UPACARA PENCUCIAN ALTAR DI BASILIKA SANTO PETRUS PADA KAMIS PUTIH Kamis, 12 Oktober 2023 Panduan Dalam Memakai Rosario |
Links:
lagu-gereja.com,
bible.,
perkantas,
gbi,
GKII,
gkj,
hkbp,
MISA,
gmim,
toraja,
gmit,
gkp,
gkps,
gbkp,
Hillsong,
PlanetShakers,
JPCC Worship,
Symphony Worship,
Bethany Nginden,
Christian Song,
Lagu Rohani,
ORIENTAL WORSHIP,
Lagu Persekutuan
Jadwal Misa Gereja Seluruh Indonesia 01 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Pusat 1. Map/Peta Gereja Katolik di Jakarta02 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Barat 03 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Timur 04 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Utara 05 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Selatan 06 Jadwal Misa Gereja di Tangerang 07 Jadwal Misa Gereja di Bekasi - Karawang 08 Jadwal Misa Gereja di Bandung 10 Jadwal Misa Gereja di Bogor - Depok 16 Jadwal Misa Gereja di Makassar 18 Jadwal Misa Gereja di Medan 21 Jadwal Misa Gereja di Palembang 2. Map/Peta Gereja Katolik di Surabaya 3. Map/Peta Gereja Katolik di Makassar 4. Map/Peta Gereja Katolik di Bandung 5. Map/Peta Gereja Katolik di Medan 6. Map/Peta Gereja Katolik di Depok Agustus - Hati Maria Yang Tidak Bernoda(3) April - Sakramen Maha Kudus (6) Bulan Katekese Liturgi(5) Bulan November - Jiwa-jiwa Kudus di Api penyucian(4) Bulan Oktober - Bulan Rosario(1) Bulan Oktober - Bulan Rosario suci(4) Desember - Bunda Maria yang dikandung tanpa noda(4) Februari - Keluarga Kudus Yesus Maria Yosep(5) Ibadah(1) Januari - Bulan menghormati Nama Yesus(5) Juli - Darah Mulia(2) Juni - Hati Kudus Yesus(10) Maret - Pesta St. Yosep(3) Mei - Bulan Maria(8) Penutup Bulan Rosario(1) Peringatan Arwah(2) Rabu Abu(1) SEPTEMBER - TUJUH DUKA MARIA(7) |
popular pages | Register | Login | e-mail: admin@lagu-gereja.com © 2012 . All Rights Reserved. |