misa.lagu-gereja.com
 
View : 3924 kali
Renungan Katolik 2022
Kamis, 24 Maret 2022
Renungan Katolik Kamis, 24 Maret 2022 - Luk. 11:14-23 - BcO Kel. 34:10-28 - Hari Biasa Pekan III Prapaskah
#tag:

Kamis, 24 Maret 2022
Hari Biasa Pekan III Prapaskah
Yer. 7:23-28; Mzm. 95:1-2,6-7,8-9;
Luk. 11:14-23.
BcO Kel. 34:10-28
Warna Liturgi Ungu

Lukas 11:14-23.
14Satu kali, Yesus usir kasi kaluar setan dari orang bisu satu. Ais itu orang mulai omong kambali. Orang dong di situ taheran-heran. 15Ma ada ju yang bilang, “Memang sa, Dia bisa usir setan! Ko Dia dapa kuasa dari setan dong pung bos, andia Balsebul na.”a
16Orang laen dong mau coba sang Yesus. Ais dong minta ko Dia bekin satu tanda heran lai ko kasi tunju sang dong, bilang, Dia pung kuasa memang dari Tuhan.b
17Ma Yesus tau memang dong pung otak kotor tu. Ju Dia omong, bilang, “Kalo dalam satu negara, dia pung rakyat dong bamusu, tantu itu negara jadi ancor-ancor. Bagitu ju, kalo dalam satu ruma, dia pung isi ruma dong ada maen idop bakanjar satu deng laen, na, tantu itu ruma tangga su sonde jadi doi lai! 18Jadi, kalo setan dong maen bamusu deng maen ba'usir satu deng satu, na, dong pung bos su sonde bisa pegang parenta lama-lama lai! Jadi sonde maso di otak, kalo bosong bilang Beta ada pake setan pung kuasa ko usir setan sandiri! 19Inga, é! Bosong pung orang dong ju tau usir setan. Dong pake kuasa dari setan, ko? Sonde, to! Jadi, bosong jang omong sambarang, bilang, Beta ada pake setan pung kuasa ko usir setan. Nanti bosong pung orang sandiri yang putus, bilang, apa yang bosong tudu tu, sala. 20Ma kalo Beta batúl-batúl usir setan pake Tuhan Allah pung kuasa, itu kasi tunju, bilang, Tuhan pung parenta su ada di bosong pung muka idong. Ada, ma tingka ke bosong sonde tau.
21Kalo geng satu ada pake sanjata kiri-kanan, ko jaga bae-bae dia pung ruma, tantu dia pung barang samua aman-aman sa. 22Ma nanti, ada yang lebe kuat dari dia, datang bekin kala, deng rampas ame itu orang pung sanjata dong. Ais itu, dia ju ra'u bawa itu orang pung harta dong ko bagi-bagi kasi dia pung ana bua dong. Su bagini lama itu geng partama parcaya dia pung sanjata. Ma sakarang dia su sonde bisa harap itu sanjata dong lai.
23Inga bae-bae! Orang yang sonde bapartei deng Beta, dia tu, Beta pung musu. Deng orang yang sonde babantu deng Beta pung karjá, na, dia tu, bekin kaco sa.”c
------------------

11:14 Pada suatu kali Yesus mengusir dari seorang suatu setan yang membisukan. Ketika setan itu keluar, orang bisu itu dapat berkata-kata. Maka heranlah orang banyak. 11:15 Tetapi ada di antara mereka yang berkata: "Ia mengusir setan dengan kuasa Beelzebul, penghulu setan." 11:16 Ada pula yang meminta suatu tanda dari sorga kepada-Nya, untuk mencobai Dia. 11:17 Tetapi Yesus mengetahui pikiran mereka lalu berkata: "Setiap kerajaan yang terpecah-pecah pasti binasa, dan setiap rumah tangga yang terpecah-pecah, pasti runtuh. 11:18 Jikalau Iblis itu juga terbagi-bagi dan melawan dirinya sendiri, bagaimanakah kerajaannya dapat bertahan? Sebab kamu berkata, bahwa Aku mengusir setan dengan kuasa Beelzebul. 11:19 Jadi jika Aku mengusir setan dengan kuasa Beelzebul, dengan kuasa apakah pengikut-pengikutmu mengusirnya? Sebab itu merekalah yang akan menjadi hakimmu. 11:20 Tetapi jika Aku mengusir setan dengan kuasa Allah, maka sesungguhnya Kerajaan Allah sudah datang kepadamu. 11:21 Apabila seorang yang kuat dan yang lengkap bersenjata menjaga rumahnya sendiri, maka amanlah segala miliknya. 11:22 Tetapi jika seorang yang lebih kuat dari padanya menyerang dan mengalahkannya, maka orang itu akan merampas perlengkapan senjata, yang diandalkannya, dan akan membagi-bagikan rampasannya. 11:23 Siapa tidak bersama Aku, ia melawan Aku dan siapa tidak mengumpulkan bersama Aku, ia mencerai-beraikan."


BcO Keluaran 34:10-28

34:10 Firman-Nya: "Sungguh, Aku mengadakan suatu perjanjian. Di depan seluruh bangsamu ini akan Kulakukan perbuatan-perbuatan yang ajaib, seperti yang belum pernah dijadikan di seluruh bumi di antara segala bangsa; seluruh bangsa, yang di tengah-tengahnya engkau diam, akan melihat perbuatan TUHAN, sebab apa yang akan Kulakukan dengan engkau, sungguh-sungguh dahsyat. 34:11 Tetapi engkau, berpeganglah pada yang Kuperintahkan kepadamu pada hari ini. Lihat, Aku akan menghalau dari depanmu orang Amori, orang Kanaan, orang Het, orang Feris, orang Hewi dan orang Yebus. 34:12 Berawas-awaslah, janganlah kauadakan perjanjian dengan penduduk negeri yang kaudatangi itu, supaya jangan mereka menjadi jerat bagimu di tengah-tengahmu. 34:13 Sebaliknya, mezbah-mezbah mereka haruslah kamu rubuhkan, tugu-tugu berhala mereka kamu remukkan, dan tiang-tiang berhala mereka kamu tebang. 34:14 Sebab janganlah engkau sujud menyembah kepada allah lain, karena TUHAN, yang nama-Nya Cemburuan, adalah Allah yang cemburu. 34:15 Janganlah engkau sampai mengadakan perjanjian dengan penduduk negeri itu; apabila mereka berzinah dengan mengikuti allah mereka dan mempersembahkan korban kepada allah mereka, maka mereka akan mengundang engkau dan engkau akan ikut makan korban sembelihan mereka. 34:16 Apabila engkau mengambil anak-anak perempuan mereka menjadi isteri anak-anakmu dan anak-anak perempuan itu akan berzinah dengan mengikuti allah mereka, maka mereka akan membujuk juga anak-anakmu laki-laki untuk berzinah dengan mengikuti allah mereka. 34:17 Janganlah kaubuat bagimu allah tuangan. 34:18 Hari raya Roti Tidak Beragi haruslah kaupelihara; tujuh hari lamanya engkau harus makan roti yang tidak beragi, seperti yang Kuperintahkan kepadamu, pada waktu yang ditetapkan dalam bulan Abib, sebab dalam bulan Abib itulah engkau keluar dari Mesir. 34:19 Segala apa yang lahir terdahulu dari kandungan, Akulah yang empunya, juga segala ternakmu yang jantan, anak yang lahir terdahulu dari lembu atau domba. 34:20 Tetapi anak yang lahir terdahulu dari keledai haruslah kautebus dengan seekor domba; jika tidak kautebus, haruslah kaupatahkan batang lehernya. Setiap yang sulung dari antara anak-anakmu haruslah kautebus, dan janganlah orang menghadap ke hadirat-Ku dengan tangan hampa. 34:21 Enam harilah lamanya engkau bekerja, tetapi pada hari yang ketujuh haruslah engkau berhenti, dan dalam musim membajak dan musim menuai haruslah engkau memelihara hari perhentian juga. 34:22 Hari raya Tujuh Minggu, yakni hari raya buah bungaran dari penuaian gandum, haruslah kaurayakan, juga hari raya pengumpulan hasil pada pergantian tahun. 34:23 Tiga kali setahun segala orangmu yang laki-laki harus menghadap ke hadirat Tuhanmu TUHAN, Allah Israel, 34:24 sebab Aku akan menghalau bangsa-bangsa dari depanmu dan meluaskan daerahmu; dan tiada seorangpun yang akan mengingini negerimu, apabila engkau pergi untuk menghadap ke hadirat TUHAN, Allahmu, tiga kali setahun. 34:25 Janganlah darah korban sembelihan yang kepada-Ku kaupersembahkan beserta sesuatu yang beragi, dan janganlah ada dari korban sembelihan pada hari raya Paskah bermalam sampai pagi. 34:26 Yang terbaik dari buah bungaran hasil tanahmu haruslah kaubawa ke dalam rumah TUHAN, Allahmu. Janganlah engkau masak anak kambing dalam susu induknya." 34:27 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Tuliskanlah segala firman ini, sebab berdasarkan firman ini telah Kuadakan perjanjian dengan engkau dan dengan Israel." 34:28 Dan Musa ada di sana bersama-sama dengan TUHAN empat puluh hari empat puluh malam lamanya, tidak makan roti dan tidak minum air, dan ia menuliskan pada loh itu segala perkataan perjanjian, yakni Kesepuluh Firman.



Daftar Label dari Kategori Renungan Katolik 2022




Nama-Nama Bayi Katolik Terlengkap

Kalender Liturgi Katolik 2024 dan Saran Nyanyian

Kalender Liturgi Katolik September 2024 dan Saran Nyanyian


Orang Kudus Katolik Dirayakan September
Santo Santa 8 September - Pesta kelahiran Santa Perawan Maria

MAZMUR TANGGAPAN & BAIT PENGANTAR INJIL
- PASKAH
- KENAIKAN
- PENTAKOSTA
- BIASA



NEXT:
Renungan Katolik Jumat, 25 Maret 2022 - Luk 1:26-38 - BcO 1Taw 17:1-15 - HARI RAYA KABAR SUKACITA

PREV:
Renungan Katolik Rabu, 23 Maret 2022 - Mat 5:17-19 - BcO Kel 33:7-11,18-23; 34:5-9,29-35 - Peringatan fakultatif - St. Turibius dr Mogrovejo





Arsip Renungan Katolik 2022..


Jadwal Misa Gereja Seluruh Indonesia
1. Map/Peta Gereja Katolik di Jakarta
2. Map/Peta Gereja Katolik di Surabaya
3. Map/Peta Gereja Katolik di Makassar
4. Map/Peta Gereja Katolik di Bandung
5. Map/Peta Gereja Katolik di Medan
6. Map/Peta Gereja Katolik di Depok
Agustus - Hati Maria Yang Tidak Bernoda(3)
April - Sakramen Maha Kudus (6)
Bulan Katekese Liturgi(5)
Bulan November - Jiwa-jiwa Kudus di Api penyucian(4)
Bulan Oktober - Bulan Rosario(1)
Bulan Oktober - Bulan Rosario suci(4)
Desember - Bunda Maria yang dikandung tanpa noda(4)
Februari - Keluarga Kudus Yesus Maria Yosep(5)
Ibadah(1)
Januari - Bulan menghormati Nama Yesus(5)
Juli - Darah Mulia(2)
Juni - Hati Kudus Yesus(10)
Maret - Pesta St. Yosep(3)
Mei - Bulan Maria(8)
Penutup Bulan Rosario(1)
Peringatan Arwah(2)
Rabu Abu(1)
SEPTEMBER - TUJUH DUKA MARIA(7)