|
Selasa, 26 Desember 2017 (Matius 10:17-22)Khotbah Katolik Selasa, 26 Desember 2017 - Matius 10:17-22 - BcO Kisah Para Rasul 6:8-7:2a,44-59 - Pesta St. Stefanus Martir PertamaPesta St. Stefanus Martir Pertama Kis. 6:8-10; 7:54-59; Mzm. 31:3cd-4,6,8ab,16bc,17; Matius 10:17-22 BcO Kisah Para Rasul 6:8-7:2a,44-59 warna liturgi Merah Matius 10:17-22 10:17 Tetapi waspadalah terhadap semua orang; karena ada yang akan menyerahkan kamu kepada majelis agama dan mereka akan menyesah kamu di rumah ibadatnya. 10:18 Dan karena Aku, kamu akan digiring ke muka penguasa-penguasa dan raja-raja sebagai suatu kesaksian bagi mereka dan bagi orang-orang yang tidak mengenal Allah. 10:19 Apabila mereka menyerahkan kamu, janganlah kamu kuatir akan bagaimana dan akan apa yang harus kamu katakan, karena semuanya itu akan dikaruniakan kepadamu pada saat itu juga. 10:20 Karena bukan kamu yang berkata-kata, melainkan Roh Bapamu; Dia yang akan berkata-kata di dalam kamu. 10:21 Orang akan menyerahkan saudaranya untuk dibunuh, demikian juga seorang ayah akan anaknya. Dan anak-anak akan memberontak terhadap orang tuanya dan akan membunuh mereka. 10:22 Dan kamu akan dibenci semua orang oleh karena nama-Ku; tetapi orang yang bertahan sampai pada kesudahannya akan selamat. Penjelasan: * Mat 10:17 - Majelis agama Majelis agama. Majelis agama lokal yang dapat dijumpai di setiap kota (Ul. 16:18). * Mat 10:18 - Penguasa-penguasa dan raja-raja Penguasa-penguasa dan raja-raja. Tidak ada petunjuk bahwa hal ini sudah terjadi pada penugasan pertama mereka; jadi dengan cara bernubuat yang khas. Yesus mempergunakan kejadian waktu ini untuk membahas hal-hal yang masih akan terjadi. Agripa I, Feliks, Festus, Agripa II, Sergius Paulus dan Galio adalah sebagian orang yang mendengar kesaksian tentang Kristus dan para rasul-Nya. * Mat 10:19-20 - Janganlah kamu khawatir. Roh Janganlah kamu khawatir. Roh sendiri akan menyediakan kesaksian lisan mereka (dan juga mengilhami tulisan mereka). * Mat 10:21-22 Penganiayaan yang paling mengenaskan, bahkan di dalam keluarga, akan terjadi. Tetapi tidak boleh putus asa, karena kelepasan sudah dijanjikan (bdg. 24:13). BcO Kisah Para Rasul 6:8-7:2a,44-59 Tuduhan terhadap Stefanus 6:8 Dan Stefanus, yang penuh dengan karunia dan kuasa, mengadakan mujizat-mujizat dan tanda-tanda di antara orang banyak. 6:9 Tetapi tampillah beberapa orang dari jemaat Yahudi yang disebut jemaat orang Libertini -- anggota-anggota jemaat itu adalah orang-orang dari Kirene dan dari Aleksandria -- bersama dengan beberapa orang Yahudi dari Kilikia dan dari Asia. Orang-orang itu bersoal jawab dengan Stefanus, 6:10 tetapi mereka tidak sanggup melawan hikmatnya dan Roh yang mendorong dia berbicara. 6:11 Lalu mereka menghasut beberapa orang untuk mengatakan: "Kami telah mendengar dia mengucapkan kata-kata hujat terhadap Musa dan Allah." 6:12 Dengan jalan demikian mereka mengadakan suatu gerakan di antara orang banyak serta tua-tua dan ahli-ahli Taurat; mereka menyergap Stefanus, menyeretnya dan membawanya ke hadapan Mahkamah Agama. 6:13 Lalu mereka memajukan saksi-saksi palsu yang berkata: "Orang ini terus-menerus mengucapkan perkataan yang menghina tempat kudus ini dan hukum Taurat, 6:14 sebab kami telah mendengar dia mengatakan, bahwa Yesus, orang Nazaret itu, akan merubuhkan tempat ini dan mengubah adat istiadat yang diwariskan oleh Musa kepada kita." 6:15 Semua orang yang duduk dalam sidang Mahkamah Agama itu menatap Stefanus, lalu mereka melihat muka Stefanus sama seperti muka seorang malaikat. 7:2 Jawab Stefanus: "Hai saudara-saudara dan bapa-bapa, dengarkanlah! Allah yang Mahamulia telah menampakkan diri-Nya kepada bapa leluhur kita Abraham, ketika ia masih di Mesopotamia, sebelum ia menetap di Haran, 7:44 Kemah Kesaksian ada pada nenek moyang kita di padang gurun, seperti yang diperintahkan Allah kepada Musa untuk membuatnya menurut contoh yang telah dilihatnya. 7:45 Kemah itu yang diterima nenek moyang kita dan yang dengan pimpinan Yosua dibawa masuk ke tanah ini, yaitu waktu tanah ini direbut dari bangsa-bangsa lain yang dihalau Allah dari depan nenek moyang kita; demikianlah sampai kepada zaman Daud. 7:46 Daud telah mendapat kasih karunia di hadapan Allah dan ia memohon, supaya ia diperkenankan untuk mendirikan suatu tempat kediaman bagi Allah Yakub. 7:47 Tetapi Salomolah yang mendirikan sebuah rumah untuk Allah. 7:48 Tetapi Yang Mahatinggi tidak diam di dalam apa yang dibuat oleh tangan manusia, seperti yang dikatakan oleh nabi: 7:49 Langit adalah takhta-Ku, dan bumi adalah tumpuan kaki-Ku. Rumah apakah yang akan kamu dirikan bagi-Ku, demikian firman Tuhan, tempat apakah yang akan menjadi perhentian-Ku? 7:50 Bukankah tangan-Ku sendiri yang membuat semuanya ini? 7:51 Hai orang-orang yang keras kepala dan yang tidak bersunat hati dan telinga, kamu selalu menentang Roh Kudus, sama seperti nenek moyangmu, demikian juga kamu. 7:52 Siapakah dari nabi-nabi yang tidak dianiaya oleh nenek moyangmu? Bahkan mereka membunuh orang-orang yang lebih dahulu memberitakan tentang kedatangan Orang Benar, yang sekarang telah kamu khianati dan kamu bunuh. 7:53 Kamu telah menerima hukum Taurat yang disampaikan oleh malaikat-malaikat, akan tetapi kamu tidak menurutinya." Stefanus dibunuh -- Saulus hadir 7:54 Ketika anggota-anggota Mahkamah Agama itu mendengar semuanya itu, sangat tertusuk hati mereka. Maka mereka menyambutnya dengan gertakan gigi. 7:55 Tetapi Stefanus, yang penuh dengan Roh Kudus, menatap ke langit, lalu melihat kemuliaan Allah dan Yesus berdiri di sebelah kanan Allah. 7:56 Lalu katanya: "Sungguh, aku melihat langit terbuka dan Anak Manusia berdiri di sebelah kanan Allah." 7:57 Maka berteriak-teriaklah mereka dan sambil menutup telinga serentak menyerbu dia. 7:58 Mereka menyeret dia ke luar kota, lalu melemparinya. Dan saksi-saksi meletakkan jubah mereka di depan kaki seorang muda yang bernama Saulus. 7:59 Sedang mereka melemparinya Stefanus berdoa, katanya: "Ya Tuhan Yesus, terimalah rohku." Penjelasan: * Kis 6:8 Stefanus dengan cepat dikenal sebagai orang yang penuh kuasa dan karunia. * Kis 6:9 Dia bersaksi tentang Yesus sebagai Mesias di rumah-rumah ibadah Yahudi (sinagoge) di Yerusalem, khususnya yang dihadiri oleh orang-orang Libertini yang sebelumnya tinggal di empat tempat yang disebutkan. Sebuah sinagoge beranggotakan kurang lebih sepuluh orang Yahudi yang berkumpul untuk membaca dan menafsirkan ayat-ayat Alkitab. Sebuah tradisi yang berlebihan menyatakan bahwa di Yerusalem terdapat empat ratus delapan puluh sinagoge. * Kis 6:10-11 Pelayanan Stefanus tampaknya menimbulkan perdebatan resmi. Ketika orang-orang Yahudi tidak mampu mengatasi pemimpin yang bersungguh-sungguh ini di dalam perdebatan karena dia memiliki hikmat dan kuasa Roh Kudus, mereka secara diam-diam menghasut saksi-saksi yang mengatakan bahwa dia telah mengucapkan hal-hal yang menghujat terhadap hukum Musa dan terhadap Allah. * Kis 6:12 "Diaken" yang setia ini diseret ke hadapan Sanhedrin untuk mempertanggungjawabkan tuduhan-tuduhan itu. * Kis 7:2 - Mesopotamia // Haran, Ucapan Stefanus yang menyusul sesungguhnya bukan suatu penyanggahan terhadap tuduhan-tuduhan yang dilancarkan kepadanya, tetapi lebih merupakan suatu penegasan positif terhadap kesaksiannya tentang Yesus Kristus dan Injil. Stefanus tidak berusaha menunjukkan bahwa tuduhan-tuduhan yang dilancarkan kepadanya itu Salah. Justru sebaliknya dia mengemukakan keyakinannya bahwa Bait Allah dan negeri Palestina tidak diperlukan untuk menyembah Allah dengan benar. Dia menyajikan suatu sketsa singkat tentang sejarah Israel untuk menunjukkan: (a) bahwa Allah telah memberkati nenek moyang mereka sekalipun para leluhur itu tidak tinggal di Palestina; (b) bahwa sepanjang sebagian besar sejarahnya Israel tidak menyembah Allah di dalam Bait Allah; (c) dan bahwa pemilikan Bait Allah sekalipun tidak mencegah Israel dari menjadi pemberontak dan tidak taat kepada Allah. Tujuan dari ucapan ini ialah untuk menunjukkan dari sejarah Israel bahwa memiliki Bait Allah bukan sesuatu yang perlu dan bukan pula jaminan untuk bisa menyembah Allah dengan benar. Dan hal ini berguna untuk mendukung pokok utama yang dikemukakan oleh Stefanus bahwa karena Mesias sekarang telah datang, maka ibadah orang Yahudi di Bait Allah di Yerusalem itu telah merupakan hal yang usang. Panggilan Allah kepada Abraham tidak terjadi di Tanah Perjanjian. tetapi ketika Abraham berada jauh dari situ di Mesopotamia. Stefanus menceritakan tentang kunjungan Tuhan ketika Abraham masih berada di Mesopotamia. yang hasilnya ialah kepergian Abraham mula-mula ke Haran, di mana ia tinggal untuk beberapa saat. lalu belakangan pindah dari Haran ke Palestina. Kejadian 11:31, 32 tidak mencatat kunjungan Tuhan yang pertama ini: tetapi Kejadian 15:7 dan Nehemia 9:7 keduanya menunjukkan bahwa pangadilan Allah kepada Abraham pada mulanya terjadi di Ur-Kasdim di Mesopotamia. * Kis 7:44-45 - Kemah Kesaksian // Yesus Kemurtadan Israel terjadi sekalipun Allah telah memberikan kepada mereka saksi yang jelas. Di padang gurun Allah telah memerintah Musa untuk mendirikan Kemah Kesaksian atau Tabernakel, yang akan merupakan saksi kehadiran Allah di tengah-tengah mereka (Kel. 25:9, 40; 26:30; 27:8). Para leluhur membawa Tabernakel ini memasuki Tanah Perjanjian di bawah pimpinan Yosua. (Terjemahan bahasa Yunani dan Yosua adalah Yesus). Allah mengusir bangsa-bangsa dari tanah tersebut supaya Israel dapat memilikinya. * Kis 7:46-47 Selama bertahun-tahun sesudah memasuki negeri itu, orang Israel tidak memiliki Bait Allah untuk beribadah, tetapi melanjutkan beribadah kepada Allah di kemah. Daud, seorang yang mendapat kasih karunia di hadapan Allah, ingin menyediakan tempat tinggal bagi Allah; tetapi kehormatan ini ditangguhkan hingga ke zaman Salomo. * Kis 7:48-50 - Yang Mahatinggi Stefanus sekarang secara tegas menyatakan bahwa Yang Mahatinggi tidak dapat dibatasi dengan bangunan-bangunan yang dibuat oleh manusia, sebab Dia memenuhi seluruh dunia dan tidak ada rumah yang dapat menampung Dia. * Kis 7:51-52 - tidak bersunat hati dan telinga, // Orang Benar Apabila Bait Allah tidak penting untuk menyembah Allah, maka Bait Allah juga bukan jaminan bahwa orang akan menyembah Allah dengan benar. Stefanus menuduh, orang-orang yang beribadah di Bait Allah sebagai orang yang tegar tengkuk dan tidak bersunat hati dan telinga, yang menolak Roh Kudus, dan yang mengkhianati dan membunuh Orang Benar itu, dengan demikian mereka mengikuti teladan dari para leluhur mereka yang pemberontak. Stefanus telah dituduh sebagai menghujat hukum Musa. Jawaban Stefanus ialah bahwa sesungguhnya bukan dirinya yang bersalah atas dosa ini tetapi orang-orang Yahudi, yang sejak zaman Musa telah melanggar Firman Allah. Stefanus dituduh menghujat Allah karena mengesampingkan Bait Allah. Jawaban Stefanus ialah bahwa sejarah Israel sendiri membuktikan bahwa Bait Allah hanya merupakan bangunan sementara dan tidak penting untuk menyembah Allah dengan benar. * Kis 7:54 - Gertakan giri Sewaktu Stefanus menuduh orang-orang Yahudi sebagai menghujat Allah, mereka menjadi marah secara tidak terkendali. Gertakan giri. Suatu tanda marah (Ayb. 16:9, Mzm. 35:16). * Kis 7:55-56 - Anak Manusia yang berdiri di sebelah kanan Allah // Anak Manusia Stefanus tidak terpengaruh oleh kemarahan Sanhedrin. Pada saat ini Allah memberikan kepadanya penglihatan berupa langit terbuka dengan Anak Manusia yang berdiri di sebelah kanan Allah. Kata-kata Stefanus sebenarnya merupakan penegasan bahwa klaim tentang Yesus yang baru saja dibuatnya di hadapan sidang pengadilan yang sama ini, yaitu bahwa Yesus adalah Anak Manusia surgawi bukanlah bersifat menghujat, sebagaimana dituduhkan oleh Sanhedrin, melainkan justru merupakan kebenaran Allah (Mrk. 14:62). Stefanus sungguh-sungguh mengklaim bahwa Yesus kini telah menjadi Anak Manusia yang ada di sebelah kanan Allah. Yesus biasanya dilukiskan sebagai duduk di sebelah kanan Allah (Mzm. 110:1; Ibr. 1:13). Mungkin di sini Dia digambarkan sebagai berdiri dari takhta-Nya untuk menerima sang martir ini. Nama Anak Manusia bukan menunjukkan kemanusiaan Yesus; nama ini merupakan gelar untuk Mesias, berlandaskan pada Daniel 7:13, 14, dan menunjukkan Mesias sebagai makhluk adikodrati dari surga. Inilah satu-satunya tempat di luar kitab-kitab Injil di mana gelar ini dipakai untuk Yesus. * Kis 7:57-59 - Saksi-saksi itu // Saulus, Tidak jelas apakah kematian Stefanus sebagai martir disebabkan oleh hukuman mati yang resmi atau karena dilempari batu. Suatu pelaksanaan hukuman mad yang sah memerlukan izin dari gubernur Romawi, dan karena izin ini tidak diperoleh, maka kematian Stefanus rupanya karena pelemparan batu. Sekalipun demikian, penyebutan mengenai kehadiran beberapa saksi resmi sebagaimana disyaratkan oleh hukum Taurat (Im. 24:14; Ul. 17:7) menunjukkan bahwa pelaksanaan hukuman mati itu sah. Sanhedrin mungkin telah menghukum mati Stefanus tanpa meminta izin resmi dari Pilatus. Stefanus diseret ke luar kota dan dirajam batu di tempat pelaksanaan hukuman. Saksi-saksi itu merupakan algojo yang resmi. Saulus, yang kemudian menjadi rasul Paulus, ikut menyaksikan pelaksanaan hukuman itu dan berdiri di atas jubah-jubah para algojo. Saulus tiba-tiba dimasukkan ke dalam narasi tanpa penjelasan. Label: Matius 10:17-22
Daftar Label dari Kategori Khotbah Katolik 2017 Lukas 10:13-16(1) Lukas 10:17-24(1) Lukas 10:25-37(1) Lukas 11:27-28(1) Lukas 14:1,7-11(1) Lukas 18:1-8(1) Lukas 1:39-56(1) Lukas 20:27-40(1) Lukas 24:13-35(1) Lukas 2:22-40(1) Lukas 6:12-19(1) Lukas 6:43-49(1) Lukas 7:1-10(1) Lukas 8:16-18(1) Lukas 8:4-15(1) Lukas 9:43b-45(1) Markus 13:33-37(1) Matius 10:17-22(1) Matius 10:26-33(1) Matius 10:37-42(1) Matius 13:1-23(1) Matius 13:24-43(1) Matius 16:13-20(1) Matius 17:1-9(2) Matius 18:1-5,10(1) Matius 1:1-25(1) Matius 20:1-16a(1) Matius 21:28-32(1) Matius 21:33-43(1) Matius 25:31-46(1) Matius 4:1-11(1) Matius 4:12-23(1) Matius 5:13-16(1) Matius 5:17-37(1) Matius 5:38-48(1) Matius 6:24-34(1) Matius. 5:1-12(1) Yohanes 10:1-10(1) Yohanes 11:1-45(1) Yohanes 14:1-12(1) Yohanes 14:15-21(1) Yohanes 1:1-18(1) Yohanes 1:29-34(1) Yohanes 20:19-23(1) Yohanes 3:16-18(1) Yohanes 4:5-42(1) Yohanes 9:1-41(1) Pembuatan Tata Ibadah: Pembuatan Tata Ibadah Katolik, Lagu Perkawinan Katolik, Kalender Liturgi Katolik 2016, Khotbah Katolik 2016, | Nama-Nama Bayi Katolik Terlengkap Orang Kudus Katolik Dirayakan Desember Santo-Santa 13 Desember - Santa Lusia (Perawan dan Martir), Santa Odilia atau Ottilia (Pengaku Iman) MAZMUR TANGGAPAN & BAIT PENGANTAR INJIL - PASKAH - KENAIKAN - PENTAKOSTA - BIASA NEXT: Khotbah Katolik Minggu, 31 Desember 2017 - Lukas 2:22-40 atau Luk 2:22.39-40 BcO Efesus 5:21-6:4 PREV: Khotbah Katolik Senin, 25 Desember 2017 - Yohanes 1:1-18 - BcO Yesaya 11:1-10 - HARI RAYA NATAL All Garis Besar 18 Maret 2024 Yesus membuka pintu Allah - Paus Benediktus XVI 18 Maret 2024 Puasa mengangkat pikiran kepada Allah - St. Fransiskus dari Sales Kamis, 28 Maret 2024 UPACARA PENCUCIAN ALTAR DI BASILIKA SANTO PETRUS PADA KAMIS PUTIH Kamis, 12 Oktober 2023 Panduan Dalam Memakai Rosario |
Links:
lagu-gereja.com,
bible.,
perkantas,
gbi,
GKII,
gkj,
hkbp,
MISA,
gmim,
toraja,
gmit,
gkp,
gkps,
gbkp,
Hillsong,
PlanetShakers,
JPCC Worship,
Symphony Worship,
Bethany Nginden,
Christian Song,
Lagu Rohani,
ORIENTAL WORSHIP,
Lagu Persekutuan
Jadwal Misa Gereja Seluruh Indonesia 01 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Pusat 1. Map/Peta Gereja Katolik di Jakarta02 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Barat 03 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Timur 04 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Utara 05 Jadwal Misa Gereja di Jakarta Selatan 06 Jadwal Misa Gereja di Tangerang 07 Jadwal Misa Gereja di Bekasi - Karawang 08 Jadwal Misa Gereja di Bandung 10 Jadwal Misa Gereja di Bogor - Depok 16 Jadwal Misa Gereja di Makassar 18 Jadwal Misa Gereja di Medan 21 Jadwal Misa Gereja di Palembang 2. Map/Peta Gereja Katolik di Surabaya 3. Map/Peta Gereja Katolik di Makassar 4. Map/Peta Gereja Katolik di Bandung 5. Map/Peta Gereja Katolik di Medan 6. Map/Peta Gereja Katolik di Depok Agustus - Hati Maria Yang Tidak Bernoda(3) April - Sakramen Maha Kudus (6) Bulan Katekese Liturgi(5) Bulan November - Jiwa-jiwa Kudus di Api penyucian(4) Bulan Oktober - Bulan Rosario(1) Bulan Oktober - Bulan Rosario suci(4) Desember - Bunda Maria yang dikandung tanpa noda(4) Februari - Keluarga Kudus Yesus Maria Yosep(5) Ibadah(1) Januari - Bulan menghormati Nama Yesus(5) Juli - Darah Mulia(2) Juni - Hati Kudus Yesus(10) Maret - Pesta St. Yosep(3) Mei - Bulan Maria(8) Penutup Bulan Rosario(1) Peringatan Arwah(2) Rabu Abu(1) SEPTEMBER - TUJUH DUKA MARIA(7) |
popular pages | Register | Login | e-mail: admin@lagu-gereja.com © 2012 . All Rights Reserved. |