misa.lagu-gereja.com        
 
View : 9825 kali
Mengenal Katolik
Senin, 07 Nopember 2016

PENGHORMATAN KEPADA BUNDA MARIA

Sumber: Majalah LITURGI "Sumber dan Pucak Kehidupan" oleh Komisi Liturgi KWI

Saudara/i yang terkasih, menjelang Bulan Rosario pada Bulan Oktober yang akan datang maka pada edisi minggu ini kami akan menyajikan beberapa tulisan berkenaan Penghormatan kepada Bunda Maria.

Penghormatan kepada Bunda Maria sudah ada sejak zaman Gereja Perdana. Namun, karena adanya penganiayaan dan perlawanan terhadap penyebaran agama Kristen, pada masa itu tidak memungkinkan umat Gereja Perdana untuk memberikan penghormatan seperti yang kita adakan dewasa ini. Namun, bagaimanapun juga, penghormatan kepada Bunda Maria sudah ada dalam liturgi, bahkan sejak sebelum Konsili Efesus (tahun 421). Kapan persisnya devosi kepada Maria dimasukkan dalam liturgi Gereja, tidak dapat diketahui dengan pasti.

Tulisan ini hanya dibatasi pada perayaan-perayaan Maria dalam Liturgi Gereja Katolik Roma serta asal-usul perayaan tersebut. Berbagai perayaan Maria dirayakan secara universal dan dicantumkan secara resmi dalam kalender Liturgi Gereja Katolik Roma. Perayaan-perayaan itu dibeda-bedakan sesuai tingkatnya, ada yang setingkat Hari Raya (Solemnitas), Pesta (Festum) dan Peringatan (Memoria). Hari-hari peringatan pun dibagi lagi dalam kategori peringatan wajib, fakultatif, dan peringatan khusus.

Peringatan-peringatan yang setingkat Hari Raya (Solemnitas)

Perayaan-perayaan setingkat Hari Raya (Solemnitas), dirayakan seperti Hari Minggu. Dalam Kalender Liturgi Gereja Katolik, terdapat empat perayaan Maria setingkat Hari Raya:
  1. Hari Raya Santa Maria Bunda Allah
    Perayaan ini dirayakan pada tanggal 1 Januari.
  2. Hari Raya Kabar Sukacita
    Perayaan ini dirayakan pada tanggal 25 Maret tepat sembilan bulan sebelum kelahiran Yesus (Perayaan Natal).
  3. Hari Raya Maria Diangkat ke Surga
    Perayaan ini jatuh pada tanggal 15 Agustus, berdasarkan dogma yang dikeluarkan Paus Pius XXII tanggal 15 Agustus 1950.
  4. Hari Raya Santa Maria Dikandung Tanpa Noda
    Perayaan ini jatuh pada tanggal 8 Desember karena berdasarkan pada dogma yang dikeluarkan oleh Paus Pius IX tanggal 8 Desember 1854. Dikatakan bahwa Bunda Maria sejak dikandung ibunya, tidak ternoda oleh dosa.

Perayaan-perayaan yang setingkat Pesta (Festum)
  1. Pesta Santa Perawan Maria Mengunjungi Elisabeth
    Pesta ini dirayakan untuk mengenang kunjungan Maria kepada saudaranya Elisabeth di Ain Karim. Pesta ini dirayakan pada tanggal 31 Mei.
  2. Pesta Kelahiran Santa Perawan Maria
    Kita tidak mempunyai informasi biblis dan historis tentang kapan dan di mana Bunda Maria dilahirkan. Perayaan ini berawal dari tradisi Gereja Timur dan mulai berkembang di Gereja Barat sejak abad ke lima. Hari kelahiran Bunda Maria dirayakan Gereja Katolik tanggal 8 September.

Perayaan-perayaan yang setingkat Peringatan (Memoria)
  1. Peringatan Wajib Santa Perawan Maria Ratu
    Setelah diangkat ke surga dengan jiwa dan badannya, Bunda Maria dinobatkan sebagai Ratu. Peringatan ini dirayakan tujuh hari setelah Hari Raya Bunda Maria diangkat ke Surga, yaitu tanggal 22 Agustus.
  2. Peringatan Wajib Santa Perawan Maria Berdukacita
    Kehidupan Bunda Maria tidak dapat dipisahkan dari kehidupan Yesus. Setelah merayakan Pesta Salib Suci, Gereja memperingati kedukaan Maria yang antara lain karena Penyaliban Puteranya. Maka peringatan ini dirayakan pada tanggal 15 September. Peringatan mulai dirayakan tahun 1668 dan ditetapkan sebagai peringatan untuk seluruh Gereja oleh Paus Pius VII tahun 1814.
  3. Peringatan Wajib Santa Perawan Maria Ratu Rosari
    Perayaan ini jatuh pada tanggal 7 Oktober. Perayaan ini dirayakan untuk mengenang kemenangan armada Katolik dalam pertempuran di Lepanto pada tangal 7 Oktober 1571. Paus Leo XIII melalui ensiklik Supremi Apostolatus Officio, 1 September 1883 memaklumkan Bulan Oktober sebagai Bulan Rosario.
  4. Peringatan Wajib Santa Perawan Maria Dipersembahkan kepada Allah
    Persembahan Maria ke Kenisah juga tidak mempunyai informasi biblis, selain bersumber pada tradisi dan Injil Apokrief. Tahun 1585 perayaan ini dimasukkan dalam Kalender Liturgi Gereja Barat dan sekarang dirayakan sebagai pengakuan akan Bunda Maria yang merupakan Kenisah di mana Allah (Putera) berdiam. Gereja merayakan peringatan ini pada tanggal 21 Nopember.

Demikian berbagai perayaan yang dipersembahkan kepada Santa Perawan Maria. Untuk edisi minggu depan akan disajikan, mengapa Bulan Mei disebut sebagai Bulan Maria dan Bulan Oktober disebut sebagai Bulan Rosario; di mana sepanjang bulan-bulan tersebut umat Katolik berdoa Rosario. (MAX-JAD)



Daftar Label dari Kategori Mengenal Katolik
Agustus - Hati Maria Yang Tidak Bernoda(3)
April - Sakramen Maha Kudus (6)
Bulan Katekese Liturgi(5)
Bulan November - Jiwa-jiwa Kudus di Api penyucian(4)
Bulan Oktober - Bulan Rosario(1)
Bulan Oktober - Bulan Rosario suci(4)
Desember - Bunda Maria yang dikandung tanpa noda(4)
Februari - Keluarga Kudus Yesus Maria Yosep(5)
Ibadah(1)
Januari - Bulan menghormati Nama Yesus(5)
Juli - Darah Mulia(2)
Juni - Hati Kudus Yesus(10)
Maret - Pesta St. Yosep(3)
Mei - Bulan Maria(8)
Penutup Bulan Rosario(1)
Peringatan Arwah(2)
Rabu Abu(1)
SEPTEMBER - TUJUH DUKA MARIA(7)




Nama-Nama Bayi Katolik Terlengkap

Kalender Liturgi Katolik 2024 dan Saran Nyanyian

Kalender Liturgi Katolik Desember 2023 dan Saran Nyanyian


Orang Kudus Katolik Dirayakan Desember
Santo-Santa 13 Desember - Santa Lusia (Perawan dan Martir), Santa Odilia atau Ottilia (Pengaku Iman)

MAZMUR TANGGAPAN & BAIT PENGANTAR INJIL
- PASKAH
- KENAIKAN
- PENTAKOSTA
- BIASA




Arsip Mengenal Katolik..


Jadwal Misa Gereja Seluruh Indonesia
1. Map/Peta Gereja Katolik di Jakarta
2. Map/Peta Gereja Katolik di Surabaya
3. Map/Peta Gereja Katolik di Makassar
4. Map/Peta Gereja Katolik di Bandung
5. Map/Peta Gereja Katolik di Medan
6. Map/Peta Gereja Katolik di Depok
Agustus - Hati Maria Yang Tidak Bernoda(3)
April - Sakramen Maha Kudus (6)
Bulan Katekese Liturgi(5)
Bulan November - Jiwa-jiwa Kudus di Api penyucian(4)
Bulan Oktober - Bulan Rosario(1)
Bulan Oktober - Bulan Rosario suci(4)
Desember - Bunda Maria yang dikandung tanpa noda(4)
Februari - Keluarga Kudus Yesus Maria Yosep(5)
Ibadah(1)
Januari - Bulan menghormati Nama Yesus(5)
Juli - Darah Mulia(2)
Juni - Hati Kudus Yesus(10)
Maret - Pesta St. Yosep(3)
Mei - Bulan Maria(8)
Penutup Bulan Rosario(1)
Peringatan Arwah(2)
Rabu Abu(1)
SEPTEMBER - TUJUH DUKA MARIA(7)