misa.lagu-gereja.com        
 
View : 4108 kali
Tata Ibadah Gereja Katolik 2022
Minggu, 3 April 2022
Renungan Katolik Minggu, 3 April 2022 - Yohanes 8:1-11 - BcO Bilangan 12:1-15 - HARI MINGGU PRAPASKAH V
#tag:

Minggu, 3 April 2022
HARI MINGGU PRAPASKAH V
Yes. 43:16-21; Mzm. 126:1-2b,2c-3,4-5,6; Flp. 3:8-14;
Yohanes 8:1-11.
BcO Bilangan 12:1-15.
Warna Liturgi Ungu
MT/BPI Edisi Baru: 115, 965 Lama: 830, 965
Saran Nyanyian: PS 486, 487, 598, 599, 601, 606

Yohanes 8:1-11
Satu parampuan yang maen serong
53[Ju dong bubar, ko samua pulang.†

81Ma Yesus pi di gunung Saitun. 2Dia pung beso papagi, ju Dia maso pi di Ruma Sambayang Pusat pung kintal. Banya orang datang bakumpul di Dia. Ais Dia dudu ko mulai ajar sang dong.
3Itu waktu, ada satu parampuan yang kaná tangkap basa waktu dia ada maen serong. Ju barapa guru agama deng barapa orang Farisi hela bawa sang dia pi sang Yesus. Ais dong paksa sang itu parampuan ko badiri di dong samua pung muka. 4Ju dong kasi tau sang Yesus, bilang, “Bapa Guru. Ini parampuan kaná tangkap basa waktu dia ada maen serong. 5Naa, iko ba'i Musa pung Atoran dong, ada parenta yang bilang, ‘Orang yang maen serong musti kaná hukum lempar sampe mati.’ Iko Bos, karmana?”a 6Dong mau coba hiki sang Dia, ko dong bisa lempar sala ko mau kasi jato sang Dia.
Yesus sonde manyao langsung, ma Dia jongko ko tulis di tana, pake Dia pung ujung jari. 7Dong tanya-tanya sang Dia tarús. Ais Dia badiri, ju kasi tau sang dong, bilang, “Bagini. Kalo ada dari bosong yang sonde parná bekin sala, na, dia tu yang bisa lempar batu yang partama ko hukum sang ini parampuan.” 8Ais Dia jongko ulang lai, ju tulis tamba di tana.
9Waktu dong dengar Dia pung omong tu, dong jadi malu. Te dalam dong pung hati, dong tau, bilang, dong ju ada parná bekin sala. Ais dong bubar satu-satu, mulai dari yang tua sampe yang muda. Lama-lama ju, tenga Yesus deng itu parampuan sandiri di situ. 10Ais Yesus badiri lai, ju tanya, bilang, “Hee? Ko dong ada di mana? Sonde ada orang laen di sini yang mau kasi sala ko hukum sang lu, ko?”
11Ju dia manyao, bilang, “Sonde ada, Bapa.”
Ais Yesus kasi tau sang dia, bilang, “Beta ju sonde mau hukum sang lu. Pulang su. Ma inga. Jang bekin sala lai!”]*
--------------
8:1 tetapi Yesus pergi ke bukit Zaitun. 8:2 Pagi-pagi benar Ia berada lagi di Bait Allah, dan seluruh rakyat datang kepada-Nya. Ia duduk dan mengajar mereka. 8:3 Maka ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi membawa kepada-Nya seorang perempuan yang kedapatan berbuat zinah. 8:4 Mereka menempatkan perempuan itu di tengah-tengah lalu berkata kepada Yesus: "Rabi, perempuan ini tertangkap basah ketika ia sedang berbuat zinah. 8:5 Musa dalam hukum Taurat memerintahkan kita untuk melempari perempuan-perempuan yang demikian. Apakah pendapat-Mu tentang hal itu?" 8:6 Mereka mengatakan hal itu untuk mencobai Dia, supaya mereka memperoleh sesuatu untuk menyalahkan-Nya. Tetapi Yesus membungkuk lalu menulis dengan jari-Nya di tanah. 8:7 Dan ketika mereka terus-menerus bertanya kepada-Nya, Iapun bangkit berdiri lalu berkata kepada mereka: "Barangsiapa di antara kamu tidak berdosa, hendaklah ia yang pertama melemparkan batu kepada perempuan itu." 8:8 Lalu Ia membungkuk pula dan menulis di tanah. 8:9 Tetapi setelah mereka mendengar perkataan itu, pergilah mereka seorang demi seorang, mulai dari yang tertua. Akhirnya tinggallah Yesus seorang diri dengan perempuan itu yang tetap di tempatnya. 8:10 Lalu Yesus bangkit berdiri dan berkata kepadanya: "Hai perempuan, di manakah mereka? Tidak adakah seorang yang menghukum engkau?" 8:11 Jawabnya: "Tidak ada, Tuhan." Lalu kata Yesus: "Akupun tidak menghukum engkau. Pergilah, dan jangan berbuat dosa lagi mulai dari sekarang."


BcO Bilangan 12:1-15
Pemberontakan Miryam dan Harun
12:1 Miryam serta Harun mengatai Musa berkenaan dengan perempuan Kush yang diambilnya, sebab memang ia telah mengambil seorang perempuan Kush. 12:2 Kata mereka: "Sungguhkah TUHAN berfirman dengan perantaraan Musa saja? Bukankah dengan perantaraan kita juga Ia berfirman?" Dan kedengaranlah hal itu kepada TUHAN. 12:3 Adapun Musa ialah seorang yang sangat lembut hatinya, lebih dari setiap manusia yang di atas muka bumi. 12:4 Lalu berfirmanlah TUHAN dengan tiba-tiba kepada Musa, Harun dan Miryam: "Keluarlah kamu bertiga ke Kemah Pertemuan." Maka keluarlah mereka bertiga. 12:5 Lalu turunlah TUHAN dalam tiang awan, dan berdiri di pintu kemah itu, lalu memanggil Harun dan Miryam; maka tampillah mereka keduanya. 12:6 Lalu berfirmanlah Ia: "Dengarlah firman-Ku ini. Jika di antara kamu ada seorang nabi, maka Aku, TUHAN menyatakan diri-Ku kepadanya dalam penglihatan, Aku berbicara dengan dia dalam mimpi. 12:7 Bukan demikian hamba-Ku Musa, seorang yang setia dalam segenap rumah-Ku. 12:8 Berhadap-hadapan Aku berbicara dengan dia, terus terang, bukan dengan teka-teki, dan ia memandang rupa TUHAN. Mengapakah kamu tidak takut mengatai hamba-Ku Musa?" 12:9 Sebab itu bangkitlah murka TUHAN terhadap mereka, lalu pergilah Ia. 12:10 Dan ketika awan telah naik dari atas kemah, maka tampaklah Miryam kena kusta, putih seperti salju; ketika Harun berpaling kepada Miryam, maka dilihatnya, bahwa dia kena kusta! 12:11 Lalu kata Harun kepada Musa: "Ah tuanku, janganlah kiranya timpakan kepada kami dosa ini, yang kami perbuat dalam kebodohan kami. 12:12 Janganlah kiranya dibiarkan dia sebagai anak gugur, yang pada waktu keluar dari kandungan ibunya sudah setengah busuk dagingnya." 12:13 Lalu berserulah Musa kepada TUHAN: "Ya Allah, sembuhkanlah kiranya dia." 12:14 Kemudian berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Sekiranya ayahnya meludahi mukanya, tidakkah ia mendapat malu selama tujuh hari? Biarlah dia selama tujuh hari dikucilkan ke luar tempat perkemahan, kemudian bolehlah ia diterima kembali." 12:15 Jadi dikucilkanlah Miryam ke luar tempat perkemahan tujuh hari lamanya, dan bangsa itu tidak berangkat sebelum Miryam diterima kembali.



Daftar Label dari Kategori Tata Ibadah Gereja Katolik 2022
Pembaptisan Tuhan(1)




Nama-Nama Bayi Katolik Terlengkap

Kalender Liturgi Katolik 2024 dan Saran Nyanyian

Kalender Liturgi Katolik Desember 2023 dan Saran Nyanyian


Orang Kudus Katolik Dirayakan Desember
Santo-Santa 12 Desember - Santa Yohanna Fransiska Fremio de Chantal (Janda), Santo Hoa (Pengaku Iman)

MAZMUR TANGGAPAN & BAIT PENGANTAR INJIL
- PASKAH
- KENAIKAN
- PENTAKOSTA
- BIASA



NEXT:
MISA MALAM PASKAH SABTU MALAM, Sabtu, 16 APRIL 2022

PREV:
Liturgi Perayaan Ekaristi: Minggu, 27 Maret 2022: Hari Minggu Prapaskah IV





Arsip Tata Ibadah Gereja Katolik 2022..


Jadwal Misa Gereja Seluruh Indonesia
1. Map/Peta Gereja Katolik di Jakarta
2. Map/Peta Gereja Katolik di Surabaya
3. Map/Peta Gereja Katolik di Makassar
4. Map/Peta Gereja Katolik di Bandung
5. Map/Peta Gereja Katolik di Medan
6. Map/Peta Gereja Katolik di Depok
Agustus - Hati Maria Yang Tidak Bernoda(3)
April - Sakramen Maha Kudus (6)
Bulan Katekese Liturgi(5)
Bulan November - Jiwa-jiwa Kudus di Api penyucian(4)
Bulan Oktober - Bulan Rosario(1)
Bulan Oktober - Bulan Rosario suci(4)
Desember - Bunda Maria yang dikandung tanpa noda(4)
Februari - Keluarga Kudus Yesus Maria Yosep(5)
Ibadah(1)
Januari - Bulan menghormati Nama Yesus(5)
Juli - Darah Mulia(2)
Juni - Hati Kudus Yesus(10)
Maret - Pesta St. Yosep(3)
Mei - Bulan Maria(8)
Penutup Bulan Rosario(1)
Peringatan Arwah(2)
Rabu Abu(1)
SEPTEMBER - TUJUH DUKA MARIA(7)