misa.lagu-gereja.com
 
Minggu, 25 Desember 2022
HARI RAYA NATAL
Yes. 9:1-6; Mzm. 96:1-2a,2b-3,11-12,13; Tit. 2:11-14; Luk. 2:1-14.

Misa Fajar:
Bacaan: Yes. 62:11-12; Mzm. 97:1,6,11-12; Tit. 3:4-7; Luk. 2:15-20
MT/BPI Edisi Baru: 007, 953 Lama: 806, 953
Saran Nyanyian: PS 448, 455, 456, 457, 461, 462, 464, 465, 476, 477

Misa Siang:
Bacaan: Yes. 52:7-10; Mzm. 98:1,2-3ab,3cd-4,5-6; Ibr. 1:1-6; Yoh. 1:1-18; (Yoh. 1:1-5,9-14)
BcO Yes. 11:1-10

MT/BPI Edisi Baru: 008, 951 Lama: 806, 953
Saran Nyanyian: PS 459, 463, 466, 467, 468, 475, 476, 477

Baca Juga:
Kalender Liturgi Katolik 2023 dan Saran Nyanyian

Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat - Lukas 2:1-14

Lukas 2:1-14

Kelahiran Yesus
2:1 Pada waktu itu Kaisar Agustus mengeluarkan suatu perintah, menyuruh mendaftarkan semua orang di seluruh dunia. 2:2 Inilah pendaftaran yang pertama kali diadakan sewaktu Kirenius menjadi wali negeri di Siria. 2:3 Maka pergilah semua orang mendaftarkan diri, masing-masing di kotanya sendiri. 2:4 Demikian juga Yusuf pergi dari kota Nazaret di Galilea ke Yudea, ke kota Daud yang bernama Betlehem, -- karena ia berasal dari keluarga dan keturunan Daud -- 2:5 supaya didaftarkan bersama-sama dengan Maria, tunangannya, yang sedang mengandung. 2:6 Ketika mereka di situ tibalah waktunya bagi Maria untuk bersalin, 2:7 dan ia melahirkan seorang anak laki-laki, anaknya yang sulung, lalu dibungkusnya dengan lampin dan dibaringkannya di dalam palungan, karena tidak ada tempat bagi mereka di rumah penginapan.
Gembala-gembala
2:8 Di daerah itu ada gembala-gembala yang tinggal di padang menjaga kawanan ternak mereka pada waktu malam. 2:9 Tiba-tiba berdirilah seorang malaikat Tuhan di dekat mereka dan kemuliaan Tuhan bersinar meliputi mereka dan mereka sangat ketakutan. 2:10 Lalu kata malaikat itu kepada mereka: "Jangan takut, sebab sesungguhnya aku memberitakan kepadamu kesukaan besar untuk seluruh bangsa: 2:11 Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud. 2:12 Dan inilah tandanya bagimu: Kamu akan menjumpai seorang bayi dibungkus dengan lampin dan terbaring di dalam palungan." 2:13 Dan tiba-tiba tampaklah bersama-sama dengan malaikat itu sejumlah besar bala tentara sorga yang memuji Allah, katanya: 2:14 "Kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi dan damai sejahtera di bumi di antara manusia yang berkenan kepada-Nya."

Penjelasan:



* Luk 2:1 - Kaisar Agustus mengeluarkan suatu perintah // Perintah // Kaisar Agustus // Di seluruh dunia // Mendaftarkan
Kaisar Agustus mengeluarkan suatu perintah. Lukas merupakan satu-satunya penulis Injil yang menyesuaikan bahannya dengan masa pemerintahan seorang raja (lihat juga 3:1). Perintah (Yunani dogma). Suatu perintah kerajaan. Kaisar Agustus. Kaisar Roma yang pertama, memerintah dari tahun 27 sM hingga 14 M. Di seluruh dunia. Ungkapan ini berarti seluruh wilayah kerajaan, bukan seluruh dunia yang dikenal. Mendaftarkan. Agustus telah memerintahkan pengadaan sensus yang akan merupakan dasar untuk menetapkan pajak. Perintah ini dikeluarkan sekitar tahun 8 sM, tetapi mungkin baru diberlakukan beberapa tahun kemudian.

* Luk 2:2 - Kirenius menjadi wali negeri di Siria
P. Sulpicius Quirinius dijadikan wali negeri Siria pada tahun 6 M, dan mengadakan sensus di Yudea pada waktu itu. Terdapat bukti yang dapat dipercaya bahwa dia menjadi wali negeri selama dua masa bakti, dan bahwa masa baktinya yang pertama adalah dari tahun 4 sM hingga 1 M. Sensus yang dijalankan sebelumnya mungkin berakhir ketika dia mulai bertugas.

* Luk 2:3 - Di kotanya sendiri
Di Yudea setiap orang pulang ke kota asalnya, di mana tersimpan catatan-catatan tentang keluarganya.

* Luk 2:4 - Galilea // Nazaret // Yudea // Betlehem
Galilea merupakan wilayah di sekitar Danau Genezaret, atau Danau Galilea. Penduduknya yang bukan Yahudi cukup banyak, dan sejak zaman para nabi sudah dikenal sebagai "daerah seberang Sungai Yordan wilayah bangsa-bangsa lain" (Yes. 8:23). Nazaret. Sebuah kota di perbukitan Galilea, terletak pada jalur dagang yang membentang sepanjang dataran pantai melintasi Damsyik dan wilayah Timur. Yudea. Sebuah propinsi yang terletak di sebelah selatan Samaria dan di sebelah utara Edom dan padang gurun, dibatasi oleh Laut Tengah di bagian barat dan oleh Sungai Yordan serta Laut Mati di sebelah timur. Betlehem. Tempat asal keluarga Daud.

* Luk 2:5 - Tunangannya
Tunangannya. Lihat tafsiran 1:27.

* Luk 2:7 - Anaknya yang sulung // Palungan
Anaknya yang sulung. Ini mungkin berarti Maria kemudian melahirkan beberapa anak lagi (bdg. Mrk. 6:3). Palungan. Tempat memberi makan ternak. Yusuf dan Maria mungkin berteduh di dalam kandang. Tradisi menyebutkan bahwa kandang itu adalah sebuah gua di sisi bukit belakang penginapan.

* Luk 2:8 - Menjaga kawanan ternak mereka pada waktu malam
Menjaga kawanan ternak mereka pada waktu malam. Tanggal kelahiran Yesus yang tepat tidak diketahui: tanggal legendaris 25 Desember tidak dapat dilacak lebih jauh daripada abad keempat.

* Luk 2:9
Kunjungan surgawi itu disertai dengan pancaran kemuliaan ilahi yang hadir ketika Allah menampakkan diri (Kel. 16:10; 20:18; 40:34; II Taw. 7:1; Yeh. 1:27, 28).

* Luk 2:10 - Jangan takut // Seluruh bangsa
Jangan takut. Ucapan malaikat itu merupakan salam yang biasa dipakai bagi orang yang menjadi gentar melihat hal aneh semacam itu (bdg. 1:13, 30). Seluruh bangsa. Terjemahan American Standard Version lebih tepat, seluruh bangsa itu, yang berarti Israel.

* Luk 2:11 - Juruselamat // Kristus, Tuhan, Kristus // Tuhan
Juruselamat. Di dalam Perjanjian Lama, Allah merupakan Juruselamat dari umat-Nya (Yes. 25:9; 33:22). Sekalipun para nabi menganggap Dia terutama sebagai Juruselamat dari penindasan politis, Lukas memperluas konsep itu dan menjadikan Yesus Juruselamat dari dosa. Kristus, Tuhan, Kristus artinya yang diurapi, Mesias Israel, yang adalah pembebas yang dijanjikan. Tuhan. Sebuah gelar yang oleh orang Yunani yang kafir digunakan untuk raja-raja mereka, yang mereka muliakan sebagai dewa. Seorang Kristen dapat menggunakan gelar ini hanya untuk Kristus (I Kor. 8:6).

* Luk 2:12 - Dan inilah tandanya
Secara harfiah, satu-satunya tanda.

* Luk 2:14 - Damai sejahtera ... di antara manusia yang berkenan kepada-Nya
Damai sejahtera ... di antara manusia yang berkenan kepada-Nya. Damai sejahtera ini tidak diberikan kepada orang yang bermaksud baik kepada Allah, tetapi kepada orang yang cenderung diperkenan oleh-Nya.




Daftar Label dari Kategori Renungan Katolik 2022




Nama-Nama Bayi Katolik Terlengkap

Kalender Liturgi Katolik 2024 dan Saran Nyanyian

Kalender Liturgi Katolik September 2024 dan Saran Nyanyian


Orang Kudus Katolik Dirayakan September
Santo Santa 8 September - Pesta kelahiran Santa Perawan Maria

MAZMUR TANGGAPAN & BAIT PENGANTAR INJIL
- PASKAH
- KENAIKAN
- PENTAKOSTA
- BIASA



NEXT:
Renungan Katolik Senin, 26 Desember 2022 - Matius 10:17-22 - BcO Kisah Para Rasul 6:8-7:2a,44-59 - PESTA ST. STEFANUS, Martir

PREV:
Renungan Katolik MALAM NATAL Sabtu, 24 Desember 2022 - Yohanes 1:1-18 (Penjelasan) - BcO Yes. 11:1-10 (Penjelasan)





Arsip Renungan Katolik 2022..


Jadwal Misa Gereja Seluruh Indonesia
1. Map/Peta Gereja Katolik di Jakarta
2. Map/Peta Gereja Katolik di Surabaya
3. Map/Peta Gereja Katolik di Makassar
4. Map/Peta Gereja Katolik di Bandung
5. Map/Peta Gereja Katolik di Medan
6. Map/Peta Gereja Katolik di Depok
Agustus - Hati Maria Yang Tidak Bernoda(3)
April - Sakramen Maha Kudus (6)
Bulan Katekese Liturgi(5)
Bulan November - Jiwa-jiwa Kudus di Api penyucian(4)
Bulan Oktober - Bulan Rosario(1)
Bulan Oktober - Bulan Rosario suci(4)
Desember - Bunda Maria yang dikandung tanpa noda(4)
Februari - Keluarga Kudus Yesus Maria Yosep(5)
Ibadah(1)
Januari - Bulan menghormati Nama Yesus(5)
Juli - Darah Mulia(2)
Juni - Hati Kudus Yesus(10)
Maret - Pesta St. Yosep(3)
Mei - Bulan Maria(8)
Penutup Bulan Rosario(1)
Peringatan Arwah(2)
Rabu Abu(1)
SEPTEMBER - TUJUH DUKA MARIA(7)