misa.lagu-gereja.com        
 
View : 7446 kali
Khotbah Katolik 2017
Senin, 9 Oktober 2017
(Lukas 10:25-37)

Khotbah Katolik Senin, 9 Oktober 2017 - Lukas 10:25-37 - BcO Yesaya 30:1-18 - Dionsius, Yohanes Leonardus, Inosensius, Ludovikus Bertrandus, Antonius Patrizi

Senin, 9 Oktober 2017
Dionsius, Yohanes Leonardus, Inosensius, Ludovikus Bertrandus, Antonius Patrizi
Yun. 1:1-17;2:10; MT Yun. 2:2,3,4,5,8;
Lukas 10:25-37
BcO Yesaya 30:1-18
warna liturgi Hijau

Lukas 10:25-37
Orang Samaria yang murah hati
10:25 Pada suatu kali berdirilah seorang ahli Taurat untuk mencobai Yesus, katanya: "Guru, apa yang harus
kuperbuat untuk memperoleh hidup yang kekal?" 10:26 Jawab Yesus kepadanya: "Apa yang tertulis dalam hukum Taurat? Apa yang kaubaca di sana?" 10:27 Jawab orang itu: "Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu dan dengan segenap akal budimu, dan kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri." 10:28 Kata Yesus kepadanya: "Jawabmu itu benar; perbuatlah demikian, maka engkau akan hidup." 10:29 Tetapi untuk membenarkan dirinya orang itu berkata kepada Yesus:
"Dan siapakah sesamaku manusia?" 10:30 Jawab Yesus: "Adalah seorang yang turun dari Yerusalem ke Yerikho; ia jatuh ke tangan penyamun-penyamun yang bukan saja merampoknya habis-habisan, tetapi yang juga memukulnya dan yang sesudah itu pergi meninggalkannya setengah mati. 10:31 Kebetulan ada seorang imam turun melalui jalan itu; ia melihat orang itu, tetapi ia melewatinya dari seberang jalan. 10:32 Demikian juga seorang Lewi datang ke tempat itu; ketika ia melihat orang itu, ia melewatinya dari seberang jalan. 10:33 Lalu datang seorang Samaria, yang sedang dalam perjalanan, ke tempat itu; dan ketika ia melihat orang itu, tergeraklah hatinya oleh belas kasihan. 10:34 Ia pergi kepadanya lalu membalut luka-lukanya, sesudah ia menyiraminya dengan minyak dan anggur. Kemudian ia menaikkan orang itu ke atas keledai tunggangannya sendiri lalu membawanya ke tempat penginapan dan merawatnya. 10:35 Keesokan harinya ia menyerahkan dua dinar kepada pemilik penginapan itu, katanya: Rawatlah dia dan jika kaubelanjakan lebih dari ini, aku akan menggantinya, waktu aku kembali. 10:36 Siapakah di antara ketiga orang ini, menurut pendapatmu, adalah sesama manusia dari orang yang jatuh ke tangan penyamun itu?" 10:37 Jawab orang itu: "Orang yang telah menunjukkan belas kasihan kepadanya." Kata Yesus kepadanya: "Pergilah, dan perbuatlah demikian!"

Penjelasan:

* Luk 10:25 - Seorang ahli (hukum) Taurat // Mencobai // Hidup yang kekal
Seorang ahli (hukum) Taurat. Di kalangan masyarakat Yahudi. seorang ahli Taurat merupakan pakar di dalam ajaran religius tentang Hukum Musa dan bukan seorang pengacara di pengadilan. Mencobai. Ahli Taurat tersebut sedang menguji Yesus untuk melihat apa jawaban Yesus atas sebuah pertanyaan yang menjebak. Hidup yang kekal merupakan pokok perdebatan yang lagi hangat dalam agama (18:18).

* Luk 10:26 - Apa yang tertulis dalam hukum Taurat? // Jawab orang itu // Jiwa // Kekuatan // Akal
budi
Apa yang tertulis dalam hukum Taurat? Sang Juruselamat menerima otoritas Perjanjian Lama sebagai
penyataan Allah. Pertanyaan ahli Taurat menunjukkan bahwa ia sebenarnya dapat menemukan jawaban atas pertanyaannya itu di dalam Alkitab apabila ia mencari dengan sungguh-sungguh. 27 Jawab orang itu. Jawaban si ahli Taurat merupakan perpaduan dari dua ayat - Ulangan 6:5 dan Imamat 19:18. Yang pertama merupakan bagian dari Sheena, atau kredo (pengakuan iman). Yahudi yang umumnya diucapkan pada saat kebaktian di sinagoge. Hati (Yunani: kardia) adalah kehidupan batiniah, tidak harus perasaan saja. Jiwa (Yunani: psychē) adalah kepribadian, bagian kesadaran seseorang. Kekuatan (Yunani: ischui) adalah kekuatan jasmaniah. Akal budi (Yunani: dianoia) ialah kemampuan untuk berpikir.

* Luk 10:29 - Untuk membenarkan dirinya
Untuk membenarkan dirinya. Sadar bahwa dirinya telah terjebak oleh kata-katanya sendiri, sebab dia tidak

menaati Taurat, si ahli mulai berdalih tentang definisi. Orang Yahudi yang ketat tidak akan mengakui orang

bukan Yahudi sebagai sesamanya.

* Luk 10:30 - Adalah seseorang // Turun dari Yerusalem ke Yerikho
Adalah seseorang. Sekalipun kisah Yesus disebut perumpamaan. mungkin saja kisah ini memang pernah

terjadi. Turun dari Yerusalem ke Yerikho. Secara harfiah memang benar, sebab Yerusalem terletak 2.600 kaki di

atas permukaan laut, dan Yerikho hampir 1.300 kaki di bawah permukaan laut. Jelasnya berbelok-belok dan

sempit, melingkar turun sepanjang jalan berbatu yang banyak jurang, di mana para perampok dapat bersembunyi

dengan mudah.

* Luk 10:32 - Seorang Lewi
Seorang Lewi. Orang Lewi melayani di Bait Suci. Baik imam maupun orang Lewi itu tidak berusaha untuk

menolong orang tersebut. Mereka mungkin berpikir bahwa dia sudah mati, sehingga mereka tidak mau mengotori

diri dengan menyentuh mayat.

* Luk 10:33 - Seorang Samaria
Seorang Samaria. Orang Samaria dihina oleh orang Yahudi sebab mereka merupakan keturunan dari orang bukan

Yahudi dan karena cara beribadat mereka berbeda dengan Cara beribadat orang Yahudi ortodoks. Mereka beribadah

di Gunung Gerizim dan bukan di Yerusalem, serta memiliki keimanan tersendiri. Sekelompok kecil dari mereka

masih tetap ada di Desa Nablus, dekat lokasi Sikhem kuno.

* Luk 10:34 - Ia pergi kepadanya
Ia pergi kepadanya. Andaikata para perampok masih mengintai di dekat situ, maka orang Samaria ini

mempertaruhkan nyawanya. Yesus menunjukkan bahwa orang Samaria itu memiliki sikap kasih yang diperintahkan

oleh Taurat.

* Luk 10:35 - Dua dinar
Dua dinar. Sama harganya dengan hasil bekerja selama dua hari. Dia membayar biaya hidup bagi seorang yang

asing sama sekali, hanya karena itikad baik.

* Luk 10:36 - Siapakah ... sesama manusia
Siapakah ... sesama manusia. Pertanyaan ini membuat malu si ahli Taurat karena harus mengakui bahwa

sesama manusia yang sesungguhnya bukan para pejabat imam di Yerusalem, melainkan si orang Samaria.


BcO Yesaya 30:1-18

Bukan Mesir tetapi TUHAN yang memberi pertolongan
30:1 Celakalah anak-anak pemberontak, demikianlah firman TUHAN, yang melaksanakan suatu rancangan yang bukan

dari pada-Ku, yang memasuki suatu persekutuan, yang bukan oleh dorongan Roh-Ku, sehingga dosa mereka

bertambah-tambah, 30:2 yang berangkat ke Mesir dengan tidak meminta keputusan-Ku, untuk berlindung pada

Firaun dan untuk berteduh di bawah naungan Mesir. 30:3 Tetapi perlindungan Firaun akan memalukan kamu, dan

perteduhan di bawah naungan Mesir akan menodai kamu. 30:4 Sebab sekalipun pembesar-pembesar Yerusalem sudah

ada di Zoan, dan utusan-utusannya sudah sampai ke Hanes, 30:5 sekaliannya akan mendapat malu karena bangsa

itu tidak dapat memberi faedah kepada mereka, dan tidak dapat memberi pertolongan atau faedah; melainkan

hanya memalukan, bahkan mengaibkan mereka. 30:6 Ucapan ilahi tentang binatang-binatang di Tanah Negeb.

Melalui suatu negeri yang penuh kesesakan dan kesempitan, tempat singa betina dan singa jantan yang mengaum,

tempat ular beludak dan ular naga terbang, mereka mengangkut harta kekayaan mereka di atas punggung keledai,

dan barang-barang perbendaharaan mereka di atas ponok unta, kepada suatu bangsa yang tidak dapat memberi

faedah, 30:7 yakni Mesir yang memberi pertolongan yang tak berguna dan percuma; sebab itu Aku menamainya

begini: "Rahab yang dibuat menganggur." 30:8 Maka sekarang, pergilah, tulislah itu di depan mata mereka di

suatu loh, dan cantumkanlah di suatu kitab, supaya itu menjadi kesaksian untuk waktu yang kemudian, sampai

selama-lamanya. 30:9 Sebab mereka itu suatu bangsa pemberontak, anak-anak yang suka bohong anak-anak yang

enggan mendengar akan pengajaran TUHAN; 30:10 yang mengatakan kepada para tukang tilik: "Jangan menilik," dan

kepada para pelihat: "Janganlah lihat bagi kami hal-hal yang benar, tetapi katakanlah kepada kami hal-hal

yang manis, lihatlah bagi kami hal-hal yang semu, 30:11 menyisihlah dari jalan dan ambillah jalan lain,

janganlah susahi kami dengan Yang Mahakudus, Allah Israel." 30:12 Sebab itu beginilah firman Yang Mahakudus,

Allah Israel: "Oleh karena kamu menolak firman ini, dan mempercayakan diri kepada orang-orang pemeras dan

yang berlaku serong dan bersandar kepadanya, 30:13 maka sebab itu bagimu dosa ini akan seperti pecahan tembok

yang mau jatuh, tersembul ke luar pada tembok yang tinggi, yang kehancurannya datang dengan tiba-tiba, dalam

sekejap mata, 30:14 seperti kehancuran tempayan tukang periuk yang diremukkan dengan tidak kenal sayang,

sehingga di antara remukannya tiada terdapat satu kepingpun yang dapat dipakai untuk mengambil api dari dalam

tungku atau mencedok air dari dalam bak." 30:15 Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH, Yang Mahakudus, Allah

Israel: "Dengan bertobat dan tinggal diam kamu akan diselamatkan, dalam tinggal tenang dan percaya terletak

kekuatanmu." Tetapi kamu enggan, 30:16 kamu berkata: "Bukan, kami mau naik kuda dan lari cepat," maka kamu

akan lari dan lenyap. Katamu pula: "Kami mau mengendarai kuda tangkas," maka para pengejarmu akan lebih

tangkas lagi. 30:17 Seribu orang akan lari melihat ancaman satu orang, terhadap ancaman lima orang kamu akan

lari, sampai kamu ditinggalkan seperti tonggak isyarat di atas puncak gunung dan seperti panji-panji di atas

bukit.
Janji keselamatan bagi Sion
30:18 Sebab itu TUHAN menanti-nantikan saatnya hendak menunjukkan kasih-Nya kepada kamu; sebab itu Ia bangkit

hendak menyayangi kamu. Sebab TUHAN adalah Allah yang adil; berbahagialah semua orang yang menanti-nantikan

Dia!

Penjelasan:

* Jangan Memberontak.
Bagaimanakah sikap dan perbuatan memberontak kepada Tuhan itu? Umat atau seseorang disebut memberontak apabila sesudah memperoleh anugerah, mendapatkan janji pengharapan, dan mengalami hal yang terbaik bersama Tuhan, lalu berpaling dari-Nya kepada andalan lain. Sikap inilah yang sering dilakukan oleh Israel. Tuhan telah menjadikan Israel sebagai umat kesayangan-Nya, tetapi mereka sering menjadi anak-anak pemberontak! Tindakan para pemimpin Yehuda yang memihak Mesir melawan Asyur adalah pemberontakan terhadap Tuhan (ayat 1).
Sepuluh tahun sebelumnya dengan perantaraan Nabi Yesaya, Tuhan telah menasihati Israel agar tidak memihak Mesir (Yes. 20). Akan tetapi dalam nas ini mereka kembali melakukannya. Israel pergi ke Mesir untuk mengadakan perjanjian tanpa menanyakan kehendak Tuhan (ayat 2). Mereka berlindung kepada Mesir dan mengharapkan pertolongan dari Firaun, raja Mesir. Tuhan mengingatkan bahwa Firaun akan mengecewakan mereka, dan perlindungan yang diharapkan dari Mesir akan gagal (ayat 3). Perbuatan Israel yang mengandalkan Mesir bukan mendapat keuntungan ataupun pertolongan, melainkan mengalami penghinaan (ayat 5) karena kekuatan Mesir itu bagaikan "Rahab yang menganggur" (ayat 7). Gambaran ini diambil dari dongeng Kanaan yang menceritakan tentang Rahab, monster purba yang dikalahkan oleh Baal.
Kepada para nabi mereka berkata, "Tutup mulut! Jangan berkata-kata kepada kami tentang yang benar, tetapi beritahukan yang ingin kami dengar" (ayat 9-11). Akibat mengikuti kehendak sendiri, Israel akan mengalami kehancuran secara mendadak, para musuh akan mengejar dan mengalahkan mereka (ayat 12-17). Betapa mengerikan jika kita memberontak kepada Tuhan. Pemberontakan tidak harus selalu terwujud dalam acungan tinju menatap Tuhan, tetapi bisa juga seperti Israel ini dalam bentuk mengenyampingkan Tuhan dan mencari andalan lain.

Label:   Lukas 10:25-37 



Daftar Label dari Kategori Khotbah Katolik 2017
Lukas 10:13-16(1)
Lukas 10:17-24(1)
Lukas 10:25-37(1)
Lukas 11:27-28(1)
Lukas 14:1,7-11(1)
Lukas 18:1-8(1)
Lukas 1:39-56(1)
Lukas 20:27-40(1)
Lukas 24:13-35(1)
Lukas 2:22-40(1)
Lukas 6:12-19(1)
Lukas 6:43-49(1)
Lukas 7:1-10(1)
Lukas 8:16-18(1)
Lukas 8:4-15(1)
Lukas 9:43b-45(1)
Markus 13:33-37(1)
Matius 10:17-22(1)
Matius 10:26-33(1)
Matius 10:37-42(1)
Matius 13:1-23(1)
Matius 13:24-43(1)
Matius 16:13-20(1)
Matius 17:1-9(2)
Matius 18:1-5,10(1)
Matius 1:1-25(1)
Matius 20:1-16a(1)
Matius 21:28-32(1)
Matius 21:33-43(1)
Matius 25:31-46(1)
Matius 4:1-11(1)
Matius 4:12-23(1)
Matius 5:13-16(1)
Matius 5:17-37(1)
Matius 5:38-48(1)
Matius 6:24-34(1)
Matius. 5:1-12(1)
Yohanes 10:1-10(1)
Yohanes 11:1-45(1)
Yohanes 14:1-12(1)
Yohanes 14:15-21(1)
Yohanes 1:1-18(1)
Yohanes 1:29-34(1)
Yohanes 20:19-23(1)
Yohanes 3:16-18(1)
Yohanes 4:5-42(1)
Yohanes 9:1-41(1)




Nama-Nama Bayi Katolik Terlengkap

Kalender Liturgi Katolik 2024 dan Saran Nyanyian

Kalender Liturgi Katolik Desember 2023 dan Saran Nyanyian


Orang Kudus Katolik Dirayakan Desember
Santo-Santa 13 Desember - Santa Lusia (Perawan dan Martir), Santa Odilia atau Ottilia (Pengaku Iman)

MAZMUR TANGGAPAN & BAIT PENGANTAR INJIL
- PASKAH
- KENAIKAN
- PENTAKOSTA
- BIASA



NEXT:
Khotbah Katolik Sabtu, 14 Oktober 2017 - Lukas 11:27-28 - BcO Zefanya 1:1-17,14-2:3 - Kalistus I, Gonzalo dari logos, Gundisalvus dari Lagos, Yohanes Ogilvie

PREV:
Khotbah Katolik Minggu, 8 Oktober 2017 - Matius 21:33-43 - BcO Yesaya 22:1-14 - Hari Minggu biasa XXVII


All Garis Besar





Arsip Khotbah Katolik 2017..


Jadwal Misa Gereja Seluruh Indonesia
1. Map/Peta Gereja Katolik di Jakarta
2. Map/Peta Gereja Katolik di Surabaya
3. Map/Peta Gereja Katolik di Makassar
4. Map/Peta Gereja Katolik di Bandung
5. Map/Peta Gereja Katolik di Medan
6. Map/Peta Gereja Katolik di Depok
Agustus - Hati Maria Yang Tidak Bernoda(3)
April - Sakramen Maha Kudus (6)
Bulan Katekese Liturgi(5)
Bulan November - Jiwa-jiwa Kudus di Api penyucian(4)
Bulan Oktober - Bulan Rosario(1)
Bulan Oktober - Bulan Rosario suci(4)
Desember - Bunda Maria yang dikandung tanpa noda(4)
Februari - Keluarga Kudus Yesus Maria Yosep(5)
Ibadah(1)
Januari - Bulan menghormati Nama Yesus(5)
Juli - Darah Mulia(2)
Juni - Hati Kudus Yesus(10)
Maret - Pesta St. Yosep(3)
Mei - Bulan Maria(8)
Penutup Bulan Rosario(1)
Peringatan Arwah(2)
Rabu Abu(1)
SEPTEMBER - TUJUH DUKA MARIA(7)